Christopher Nolan. (GettyImages)Christopher Nolan akhirnya mengucap perpisahan setelah menyelesaikan trilogi Dark Knight. Kata-kata perpisahan ini dimuat dalam kata pengantar buku “The Art And Making of The Dark Knight Rises” yang segera terbit. Sentuhan Nolan dalam film Batman menjadikan film tersebut salah satu trilogi yang paling sukses dan dicintai dalam sejarah perfilman. Film bagian terakhirnya kini sedang merajai bioskop-bioskop dunia. Dalam sebuah surat yang menyentuh, dia berbicara tentang masa ketika dirinya mengembangkan trilogi tersebut dan kenangan indah bersama para pemeran filmnya. Berikut petikan surat Christopher Nolan. “Alfred. Gordon. Lucius. Bruce... Wayne. Nama-nama yang sangat berarti untuk saya. Sekarang, tiga pekan lagi saya akan mengucapkan kata-kata perpisahan terakhir pada karakter-karakter tersebut dan pada dunia mereka. Ini merupakan ulang tahun kesembilan anakku. Dia lahir saat Tumbler dibangun di garasiku dari beberapa bagian peralatan model aca...
Info seputar kehidupan wanita, seksual dan gaya hidup